You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Kalurahan GIRIPURWO
Kalurahan GIRIPURWO

Kap. GIRIMULYO, Kab. KULON PROGO, Provinsi DI Yogyakarta

Sugeng Rawuh Wonten ing Website Kalurahan Giripurwo, Sugeng Amriksani, Mugi-mugi Tansah Manpangat Dhumateng Kita Sedaya. Bayarlah Pajak PBB Tepat Waktu, Orang Bijak Taat Pajak

Pengurus Baru TP PKK Periode 2022-2027 Resmi diLantik

Administrator 22 Juli 2022 Dibaca 671 Kali
Pengurus Baru TP PKK Periode 2022-2027 Resmi diLantik

Jum'at, 22 Juli 2022, Pengurus Baru Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) untuk periode 2022-2027 secara resmi dilantik oleh Lurah Giripurwo, Bapak Mardi Santosa. Kurang lebih pukul 13.00 acara dilaksanakan, berjalan dengan lancar. Dalam sambutannya, Bapak Mardi Santosa memberikan pengarahan kepada pengurus baru TP PKK, untuk lebih aktif dalam berkegiatan. Lebih ditertibkan lagi terkait administrasinya, dan bisa menularkan pengalaman di tingkat kalurahan kepada anggota PKK lain di tingkat Padukuhan. Karena TP PKK adalah dari dan untuk masyarakat Giripurwo secara umum. Selain Pelantikan Pengurus TP PKK, dilanjutkan pula Pengukuhan Pokja PAUD Kalurahan Giripurwo, juga oleh Lurah Giripurwo, setelah sebelumnya dilantik ditingkat Kapanewon Girimulyo.

Berikut susunan Pengurus inti TP PKK untuk Periode 2022-2027 yang dilantik siang ini, Ketua 1, melekat kepada Ibu Sestyo Samsiasih, kemudian Ketua 2, ibu Ana Sumarti. Sekretaris 1 & 2, adalah Ibu Ika Muktiningtyas dan Ibu Suprihatin. Sementara Ibu Purwati dan Ibu Ani Wakhidatun sebagai Bendahara 1 dan 2. Ketua Pokja 1, Ibu Marwiyati, S.Ag.; Ketua Pokja 2, Ibu Lestari; Pokja 3, Ibu Kus Awalatun, dan Ketua Pokja 3, Ibu Parjiyem.Masing-masing Pokja terdiri dari 4 anggota.

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image